Sunday, 23 January 2011

Apple iPhone 4 CDMA


Kabar akan datangnya iPhone 4 versi CDMA sudah santer beredar cukup lama. Dan, akhirnya terjawab sudah, dengan diumumkannya secara resmi keberadaan iPhone 4 CDMA. Perusahaan operator terbesar di Amerika, Verizon, ditunjuk sebagai operator pertama yang menjual iPhone 4 CDMA garapan Apple ini untuk para pelanggannya.
Secara umum, spesifikasi yang dibawa iPhone 4 versi CDMA ini tercatat sama persis dengan versi GSM-nya. Sebut lah Retina Display, prosesor Apple A4 1GHz, RAM 512 MB, kamera 5 MP, memori internal 16 GB/32 GB dan beberapa fitur konektivitas. Untuk kamera, sudah dilengkapi fitur LED flash. Juga, kemampuan rekam video 720p.

Satu perubahan yang cukup menarik yakni sektor antena, dimana telah mengalami perombakan/redesain guna mendukung jaringan CDMA. Ya paling tidak biar tak menuai keluhan layaknya di iPhone 4 GSM. Hasilnya, bila disandingkan dengan versi GSM maka bagian antena inilah salah dua pembedanya. Selain itu, di iPhone 4 CDMA balutan bodi terlihat lebih solid.

Pada iPhone 4 tidak dimungkinkan untuk menjalankan akses data dan voice secara simultan, yang merupakan keterbatasan network CDMA. Hanya saja, pihak tim CDMA-Verizon berjanji akan memperbaikinya dalam beberapa pekan ke depan. Bahkan Verizon mengklaim bahwa jaringan 3G-nya oke, hingga para pelanggannya akan memiliki banyak keuntungan di sini.

iPhone 4 CDMA ini baru bisa dipesan melalui operator Verizon pada 3 Februari mendatang. Cuma, untuk ketersediaan barangnya mulai 10 Februari. Guna menebus iPhone 4 CDMA, dibutuhkan dana (kontrak) sekitar $199 (16GB) dan $299 (32GB). Biaya kontrak tersebut meliputi penggunaan dari Personal Hotspot, yang merupakan fitur terbaru dari iOS. Fasilitas anyar ini merupakan alternatif lain untuk �tethering� perangkat lain menggunakan koneksi 3G dari iPhone 4. Jadi, fungsinya layaknya Wi-Fi Acces Point.

Dan, untuk menjalankan semua fasilitas tadi, Verizon ternyata mengadopsi Apple iOS versi �unik�, yang belum pernah terlihat sebelumnya. Versinya yakni iOS 4.2.5. Mudah-mudahan saja fitur personal hotspot tadi memang terintegrasi didalam versi iOS tersebut, hingga kedepannya bisa dinikmati oleh pengguna perangkat ber-iOS.


Spesifikasi:
Jaringan: CDMA 800 / 1900 & CDMA2000 1xEV-DO
Dimensi : 11,52 x 5,86 x 0,93 cm; berat : 137 gram
Sistem operasi: OS iOS 4.2.5
Prosesor : 1 GHz Apple A4
Layar : TFT sentuh kapasitif, LED-backlit IPS, 16 juta warna, 640 x 960 piksel, 3,5 inc
Kamera : 5 MP (2592 x 1944 piksel), autofocus, LED flash, touch focus, geo-tagging; video 720p@30fps, LED video light
Messaging : SMS (threaded view), MMS, Email, Push Emai
Memori : internal 16/32 GB, 512 MB RAM
Fitur lain : Permukaan anti gores, multi-touch input, sensor accelerometer (auto-rotate), sensor Three-axis gyro, sensor Proximity (auto turn-off), Browser HTML (Safari), GPS (A-GPS), Wi-Fi 802.11 b/g/n, polifonik (MP3), jack audio 3.5 mm, Verizon 3G Mobile Hotspot, Scratch-resistant glass back panel, Active noise cancellation with dedicated mic, Digital compass, Google Maps, Audio/video player and editor, Voice command/dial, TV-out; Bluetooth v2.1 (A2DP), port microUSB v2.0.
Baterai: Li-Po 1420 mAh

0 comments:

Post a Comment

◄ Posting Baru Posting Lama ►
 

Copyright © 2012. Spesifikasi Hp Ku - All Rights Reserved B-Seo Versi 4 by Bamz